August 7, 2024

5 Event yang Tidak Boleh Dilewatkan Saat Berkunjung ke Jogja Agustus Ini

Apakah kamu sedang merencanakan liburan ke Yogyakarta pada bulan Agustus ini? Jika iya, Kamu lucky banget! Kota yang dikenal dengan kekayaan budaya dan seni ini akan menjadi tuan rumah bagi berbagai acara menarik yang sayang untuk dilewatkan. Dari pameran seni hingga festival lari, Jogja menawarkan berbagai event yang akan membuat liburanmu semakin berkesan. Yuk, simak lima event seru yang wajib Anda kunjungi saat berada di Jogja pada Agustus ini!

1. ARTJOG 2024


Dari 28 Juni hingga 1 September 2024, Jogja National Museum akan menjadi pusat perhatian para pencinta seni dengan berlangsungnya ARTJOG, pameran seni terbesar di Indonesia. Tahun ini, ARTJOG mengusung tema β€œMotif: Ramalan”, sebuah konsep menarik yang menggabungkan karya seni dengan prediksi dan harapan masa depan.

Acara ini berkolaborasi dengan dua seniman terkenal, Agus Suwage dan Titarubi, sebagai seniman komisioner mereka. Karya-karya mereka akan memberikan perspektif unik dan mendalam mengenai tema yang diangkat. Dengan tiket seharga Rp75.000 untuk dewasa dan Rp50.000 untuk anak-anak, pameran ini menawarkan pengalaman seni yang kaya dan beragam.

2. Pipilaka is Calling

Pipilaka Foundation menyelenggarakan pameran 3D β€œPipilaka is Calling”, yang diinisiasi oleh seniman terkenal Wahyadi Liem. Pameran ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan dari anak-anak hingga orang dewasa.

Pameran ini menampilkan patung-patung terakota yang mengagumkan dengan konsep video mapping 360 derajat, hologram, serta voice over dari berbagai seniman Indonesia. Naskah untuk pameran ini ditulis oleh Nia Dinata dan Jean Pascal, menambah kedalaman dan narasi yang menarik.

Selain itu, pengunjung akan dimanjakan dengan kolaborasi khusus dari selebriti seperti Soimah, Cinta Laura, Nirina Zubir, Dwi Sasono, Agus Ringgo, dan Heruwa. Dengan harga tiket yang sangat terjangkau, Rp30.000-Rp35.000, pameran ini memberikan pengalaman seni yang unik dan edukatif.

3. Tour de Prambanan 2024

Bagi para pegowes atau pesepeda, siapkan dir ikamu untuk menjelajahi keindahan Candi Prambanan dalam acara Tour de Prambanan 2024. Event ini akan digelar pada 10 Agustus 2024 di Kompleks Candi Prambanan, menawarkan kesempatan untuk menguji kemampuan bersepeda di berbagai kategori balap, mulai dari Elite hingga Fun Bike.

Peserta akan menikmati sensasi bersepeda melalui pedesaan yang indah dan asri di sisi selatan Yogyakarta, dengan jarak tempuh mencapai 115 KM. Selain itu, tahun ini Tour de Prambanan juga menghadirkan kompetisi pushbike di venue yang sama, mempertemukan peserta dengan delegasi ASEAN yang akan berpartisipasi dalam ASEAN Sports Day dengan agenda pushbike.

Dengan harga tiket mulai dari Rp950.000 hingga Rp1.300.000, acara ini tidak hanya menawarkan tantangan fisik tetapi juga kesempatan untuk menikmati keindahan alam dan warisan budaya Jogja. Tertarik untuk ikut serta dan menjadi bagian dari Tour de Prambanan 2024? Informasi lebih lanjut dan pendaftaran dapat dilakukan melalui tourdeprambanan.com atau bit.ly/TdP2024.Β 

4. Abhimantrana, Upacara Adat Keraton.

Menghormati Mangayubagya Tingalan Jumenengan Dalem (Peringatan Kenaikan Takhta) Sri Sultan Hamengku Buwono X yang ke-35, Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat menggelar pameran bertajuk "Abhimantrana: Upacara Adat Keraton Yogyakarta". Pameran ini berlangsung dari 9 Maret hingga 24 Agustus 2024 di Komplek Kedhaton Museum Yogyakarta.

Abhimantrana menyajikan berbagai upacara adat yang digelar oleh Keraton Yogyakarta, terutama yang berkaitan dengan fase daur hidup dari manusia Jawa. Pameran ini juga menampilkan instalasi seni yang menceritakan sejarah Keraton Yogyakarta dan pelestarian budayanya dalam konteks modern.

Pengunjung dapat menjelajahi Gedung Sarangbaya, menikmati keindahan seni, dan mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang budaya Jawa. Dengan harga tiket yang sangat terjangkau, Rp15.000 untuk wisatawan domestik dan Rp25.000 untuk wisatawan mancanegara, acara ini menawarkan pengalaman budaya yang mendalam dan edukatif.

5. Prambanan Jogja Color Run Festival

Satu lagi event menarik yang tidak boleh kamu lewatkan adalah Prambanan Jogja Color Run Festival 2024. Berbeda dengan event lari lainnya, acara ini menawarkan pengalaman berlari yang penuh warna dan kegembiraan di sekitar keindahan Candi Prambanan. Event ini akan berlangsung pada 25 Agustus 2024, dimulai dari pukul 06.00 hingga 14.00 WIB.

Dengan rute sejauh 5 kilometer, peserta akan melewati berbagai pos warna yang menambah keseruan dan kegembiraan. Prambanan Jogja Color Run Festival selalu diikuti oleh ribuan peserta setiap tahunnya, membuat acara ini menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu.

Harga tiket untuk acara ini adalah Rp250.000, yang sudah termasuk tiket masuk ke Candi Prambanan. Jangan lewatkan kesempatan untuk berlari sambil menikmati pemandangan spektakuler dan suasana yang meriah. Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, kunjungi prambananjogjacolorrun.com.

Paku Mas Hotel

Jl. Nogopuro No.35, Ambarukmo Yogyakarta
Phone : (0274) 489-089Whatsapp : 0818 489 089FAX : (0274) 489-089