August 11, 2024

4 Tujuan Wisata Museum di Sekitar Paku Mas Hotel

Menginap di Paku Mas Hotel Jogja tak hanya memberikan kenyamanan saja, tetapi juga kemudahan untuk menjelajahi berbagai destinasi budaya yang kaya akan sejarah. Salah satunya adalah museum-museum terkenal yang mudah dijangkau dari hotel. Berikut 4 tujuan wisata museum yang wajib Anda kunjungi di sekitar Paku Mas Hotel:

1. Museum Monumen Kowani (500 Meter)   

Sekitar perjalanan 7 menit berjalan kaki dari Hotel, Museum Monumen Kowani didirikan sebagai penghormatan terhadap sejarah perjuangan perempuan di Indonesia. Museum ini berada di Jalan Abdul Rahman Saleh, Yogyakarta, dan tidak terlalu jauh dari Paku Mas Hotel. Di sini nnn

 bisa menemukan berbagai koleksi yang berhubungan dengan perjuangan perempuan Indonesia dalam bidang politik, sosial, pendidikan, dan budaya. 

2. Museum Affandi (1,7 KM)

Hanya berjarak sekitar 4 menit dari Paku Mas Hotel, Museum Affandi merupakan rumah bagi karya-karya maestro seni lukis Indonesia, Affandi. Terletak di tepi Sungai Gajah Wong, museum ini menampilkan lebih dari 300 lukisan dan berbagai benda pribadi sang seniman. Di museum ini, pengunjung bisa melihat koleksi Lukisan Affandi, belajar sejarah pribadi Affandi. serta belajar seni dan budaya.

3. Central Museum of the Air Force Dirgantara Mandala (2 KM)

Sekitar 6 menit dari Paku Mas Hotel, Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala merupakan destinasi menarik bagi para pecinta dunia kedirgantaraan. Museum ini menampilkan sejarah perkembangan TNI Angkatan Udara, lengkap dengan koleksi pesawat terbang dari berbagai era, mulai dari pesawat zaman kemerdekaan hingga yang lebih modern.

4. Diorama Arsip Jogja (2,5 KM)

Diorama Arsip Jogja dibuat sebagai bentuk visualisasi yang menggambarkan momen-momen bersejarah yang telah didokumentasikan, seperti Proklamasi Kemerdekaan di Yogyakarta, peran penting kota ini sebagai Ibu Kota Indonesia pada tahun 1946-1949, hingga berbagai peristiwa perjuangan rakyat Jogja dalam merebut kemerdekaan. Hanya berjarak 7 menit dari Paku Mas Hotel, pengunjung dapat memahami konteks sejarah dengan cara yang lebih hidup dan visual.

Menjelajahi museum-museum ini akan memberikan wawasan dan pengalaman yang memperkaya perjalanan Anda selama berada di Yogyakarta. Dengan lokasi strategis Paku Mas Hotel, akses ke destinasi budaya pun menjadi semakin mudah!

Paku Mas Hotel

Jl. Nogopuro No.35, Ambarukmo Yogyakarta
Phone : (0274) 489-089Whatsapp : 0818 489 089FAX : (0274) 489-089